Persija Jakarta menyambut musim baru liga Indonesia dengan acara Launching Jersey & Team 2024/2025 pada Rabu malam (7/8/24) di Jakarta International Stadium (JIS). Dengan slogan “New Home, New Kit, New Hope”, Persija memperkenalkan rumah baru, seragam baru, serta harapan baru mereka untuk Liga 2024/2025. Jakmania nampak membanjiri area penonton, antusias bertemu klub tercinta sebelum musim dimulai.
Acara dibuka dengan speech sambutan oleh Ketum Jakmania Diky Soemarno, dilanjutkan dengan speech dari Direktur Jakpro I Gede Adnyana T, dan kemudian dari Bambang Pamungkas sebagai Manajer Persija yang sekaligus memperkenalkan jajaran pemain resmi serta tim official untuk Liga 2024/2025. Pemain terlihat menggunakan seragam baru untuk awal yang baru, dimana tersemat logo sponsor-sponsor yang akan mendukung perjalanan Persija setahun kedepan.
Kemudian, beberapa pemain turut maju di panggung untuk menyampaikan rasa syukur serta harapan mereka dalam mengarungi musim baru. Sang kiper, Andritany, mengumumkan bahwa ia mempercayai jabatan kapten kepada Muhammad Ferrari dan Rizky Ridho untuk musim ini. Acara pun ditutup dengan penampilan meriah dari band-band Jakmania.
Tunjukkan taringmu di Liga 2024/2025, Macan Kemayoran!